Materi Kuliah Perlindungan Tanaman: Hama Penting Tanaman Pertanian
TUNGAU (Polyphagotarsonemus latus & Tetranychus sp.)
Ada dua jenis tungau yang umum menyerang tanaman sayuran dan palawija, yaitu tungau teh kuning (Polyphagotarsonemus latus) dan tungau merah (Tetranychus sp). Tungau merah berwarna kemerah-merahan), sedangkan tungau teh kuning berwarna kuning transparan, dengan ukuran tubuh ± 0,25 mm. Gejala serangan ditandai dengan adanya warna tembaga di bawah permukaan bawah daun, tepi daun mengeriting, daun melengkung ke bawah seperti sendok terbalik, tunas daun dan bunga gugur. Tanaman inang dari hama tungau lebih dari 57 jenis tanaman dan beberapa di antaranya ialah buncis, cabai, kacang panjang, kentang, labu, mentimun, oyong, paria, semangka, dan terung.
Beberapa species tungau (mite): Tetranychus spp., Tetranychus urticae, Tetranychus lintearius, Tetranychus macfarlanei, Tetranychus rooyenae, Tetranychus turkestani, Tetranychus cinnabarinus,Polyphagotarsonemus latus, Platytetranychus multidigituli, Oligonychus ununguis, Eriophyes emarginatae, Eriophyid mite, Oligonychus pratensis, Petrobia latens, Aceria malherbae, Aceria neobeevori, Eriophyes spp., Aceria chondrillae, Floracarus spp., Pyemotes tritici, Vasates quadripedes, Bryobia praetiosa, Nalepella halourga, Pentamerismus taxi, dan lain-lain.
Bahanya nih gan sayuran kalau kena Hama ini
BalasHapus