Deskripsi Ordo
Empat sayapnya membranous: sayap depan dan sayap belakang berukuran kira-kira sama atau sayap belakang sedikit lebih lebar pada pangkalnya; sayap biasanya diletakkan seperti atap di atas tubuh saat istirahat; sayap umumnya dengan banyak vena, termasuk vena menyilang di daerah kosta. Antena panjang, banyak segmen, seperti benang, pectinate, atau berbentuk gada. Tarsi bersegmen-5i. Cerci absen. Alat mulut penggigit-pengunyah. Metamorfosis lengkap ((Borror & White, 1970; Borror et al., 2005).
- Famili Mantispidae. Mirip bellang sembah dengan thoraks yang memanjang dan kaki depan membesar, cocok untuk menyergap mangsanya. Bentang sayap 25 mm atau lebih.
- Famili Raphidiidae. Ukurannya bervariasi dengan panjang sayap depan sekitar 11-17 mm. Betina lebih besar dari jantan.
Kunci Identifikasi Famili dalam Ordo Neuroptera
- Kaki depan sebagai perenggut atau raptorial (Gambar 3.1A), timbul dari ujung posterior prothoraks; berbentuk seperti belalang sembah; kepala hypognathous (Gambar 3.1B)....................Mantispidae
- Kaki depan normal, bukan perenggut atau raptorial (Gambar 3.2A), timbul dari ujung posterior prothoraks; kepala prognathous (Gambar 3.2B)..........................................................Raphidiidae
|
Gambar 3.1. Mantispidae. Gambar diolah oleh Yos F. da Lopes |
|
Gambar 3.2. Raphidiidae.Gambar diolah oleh Yos F. da Lopes. |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar